Pertanyaan:
Markus
14:62 "Jawab Yesus: "Akulah Dia, dan kamu akan melihat Anak Manusia
duduk di sebelah kanan Yang Mahakuasa dan datang di tengah-tengah
awan-awan di langit."
Bila Yesus duduk di sebelah kanan Allah, berarti Yesus bukan Allah?
Jawaban:
"Duduk
di sebelah kanan" adalah suatu ungkapan alegoris. Kata "kanan" sering
digunakan oleh orang-orang Yahudi sebagai simbol kekuasaan. Ungkapan
"disebelah kanan" (kenapa tidak disebelah kiri, belakang atau depan)
adalah : "Diam dalam Kerajaan Sorga" (bahasa Tradisi Yahudi, mengkiaskan
sisi kanan adalah kebaikan atau kemuliaan ). Maka "Duduk di sebelah
kanan Allah" adalah lambang dari kekuasaan Yesus sebagai pemegang
otoritas keallahan sejati.
Bila dilihat dari terjemahan KJV:
Mark 14:62 "And Jesus said, I am: and ye shall see
the Son of man sitting on the right hand of power, and coming in the
clouds of heaven." lebih jelas bahwa yang dimaksud bukanlah "in the
right side", tetapi "on the right hand of power".