Penting bagi Kekristenan

Minggu, 23 Desember 2012

Dosa Warisan dan Dosa Perbuatan


Ada 2 macam dosa: dosa warisan dan dosa perbuatan, dan dua-duanya sudah ditebus oleh Yesus.

(1) Dosa warisan, adalah dosa turun temurun karena Adam berbuat dosa. Upah atas dosanya adalah kesulitan2 hidup di dunia dan masuk neraka setelah kematian (maut)
Kejadian 2:17 "tetapi pohon pengetahuan tentang yang baik dan yang jahat itu, janganlah kaumakan buahnya, sebab pada hari engkau memakannya, pastilah engkau mati. "

Roma 5:12 "Sebab itu, sama seperti dosa telah masuk ke dalam dunia oleh satu orang, dan oleh dosa itu juga maut, demikianlah maut itu telah menjalar kepada semua orang, karena semua orang telah berbuat dosa."

(2) Dosa perbuatan, adalah dosa karena perbuatan di dunia. Upah dosa ini sudah jelas adalah maut.

Yesus adalah pembela dan pengantara manusia utk dapat diterima kembali oleh Bapa. Yesus membela dan membebaskan kita terhadap kutuk dosa warisan (diterima kembali di surga), dan sekaligus menebus dosa perbuatan selama di dunia.
Yohanes 14:6 "Kata Yesus kepadanya: 'Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorangpun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.'"

Secara otomatis, dosa warisan dibebaskan oleh darah Yesus.
Roma 5:10 "Sebab jikalau kita, ketika masih SETERU, diperdamaikan dengan Allah oleh kematian Anak-Nya, lebih-lebih kita, yang sekarang telah diperdamaikan, pasti akan diselamatkan oleh hidup-Nya!"

Tetapi, dosa perbuatan membutuhkan pengakuan bahwa Yesuslah yang mengampuni dosa perbuatan kita yg salah dan melanggar selama di dunia.
Untuk menerima karya penebusan Tuhan Jesus diperlukan iman. Sebagai wujud/manifestasi iman, perlu adanya pengakuan.

Roma 10:9 "Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu, bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan."